Semua orang pasti tahu apa itu ekskavator. Bahkan, siapapun akan dengan mudah mengenali sebuah mesin bulldozer dari kejauhan. Namun, bagaimana jika Anda dihadapkan pada sebuah kendaraan proyek yang punya kaki laba-laba atau chainsaw raksasa di bagian depannya. Mesin konstruksi unik semacam ini terdengar mengerikan, tapi kenyataannya memang benar-benar ada. Berikut beberapa di antaranya.
Ekskavator berjalan diciptakan khusus untuk membawa mesin penggali ke tempat yang paling sulit terjangkau. Berbekal kontrol hidraulik untuk menggerakan empat buah roda yang masing-masing terpasang pada sebuah kaki bersendi, mesin konstruksi unik asal Eropa ini dapat melaju di atas lereng pegunungan yang curam.
Sesuai kemampuannya, ekskavator berjalan pertama kali dibuat khusus untuk membantu pekerjaan penggalian di lereng gunung di Liechtenstein dan Swiss pada tahun 1960-an. Sayangnya, mesin ini sudah tidak begitu populer lagi karena sebagian besar proyek penggalian jarang melibatkan medan pegunungan.
Lift laba-laba adalah jenis boom lift inovasi terbaru yang lebih stabil dan dapat berdiri tegak sampai ketinggian 50 meter. Mesin konstruksi unik ini memiliki cara kerja yang hampir sama dengan alat anjungan kerja pada umumnya, tetapi dengan tambahan fitur istimewa.
Berbeda dari mesin sejenis lainnya, sasis lift laba-laba dapat berputar 360 derajat untuk menghasilkan rentang gerak yang lebih luas. Selain itu, rangka besinya memiliki empat buah kaki yang dapat melebar sekaligus mengunci posisi mesin. Tampilan kaki yang panjang dan bersendi banyak ini membuatnya identik dengan bentuk laba-laba.
Mesin konstruksi unik yang satu ini memiliki nama resmi Vermeer T655. Sekilas tidak ada yang aneh dari namanya. Tetapi, begitu Anda berkesempatan melihat bentuknya, ingatan Anda mungkin akan langsung tertuju pada kendaraan pemusnah dalam film-film kiamat zombie.
Mesin gali Vermeer sebenarnya merupakan sejenis bulldozer mini yang terdiri dari dua komponen utama: kabin mesin dan alat kerja. Alih-alih berbentuk sekop, alat kerja yang terpasang pada bagian samping kabin memiliki bentuk menyerupai gergaji mesin raksasa.
Merunut cara kerjanya, mesin gali vermeer berfungsi menggali parit atau lubang drainase berukuran kecil dan sempit. Saat beroperasi, mekanisme gerigi akan berputar layaknya chainsaw untuk menghasilkan galian tanah segaris yang lebih presisi.
Di tengah gelombang inovasi mesin konstruksi unik yang sedang tinggi, popularitas ekskavator dan bulldozer konvensional nampaknya belum menunjukan tanda-tanda kemunduran. Meski begitu, inovasi alat berat yang punya fitur-fitur istimewa tetap jadi pengingat bahwa industri konstruksi berjalan beriringan dengan perkembangan teknologi yang semakin maju.
Bagi Anda yang tengah terlibat proyek pembangunan, memperbaharui alat-alat berat secara berkala barangkali bisa menjadi salah satu kunci kemajuan. Untuk itu, Sinar Surya Bali punya penawaran khusus. Toko alat teknik asal Kota Denpasar, Bali, ini menyediakan berbagai macam mesin konstruksi yang tepat guna bagi kelancaran pekerjaan Anda.
Mesin yang tersedia di Sinar Surya Bali terdiri dari mesin konstruksi esensial. Beberapa di antaranya seperti molen, stamper, dan plate compactor tersedia dalam berbagai merek dan spesifikasi. Di samping itu, tersedia pula kendaraan proyek mini dumper dan mini ekskavator yang ringkas tetapi kuat menerjang medan berat.
Berpengalaman selama lebih dari dua dekade di bidang penjualan mesin konstruksi, Sinar Surya Bali berkomitmen menyediakan layanan terbaik secara offline maupun online. Anda dapat melakukan pemesanan langsung melalui website, marketplace, atau hubungi nomor-nomor WhatsApp yang tersedia. Terbuka pula layanan konsultasi gratis bagi Anda yang masih bingung memilih mesin konstruksi unik yang sesuai kebutuhan.